VISI MISI TUJUAN DAN TUPOKSI
STRUKTUR ORGANISASI KKG
TATA KELOLA GUGUS SEKOLAH 01
PROJA KKKS GUGUS SEKOLAH 01
KECAMATAN PUCUK
2010 - 2013
GUGUS SEKOLAH 01 KECAMATAN PUCUK
TERDIRI DARI :
1. SD Negeri Wanar
2. SD Negeri Gempolpading
3. SD Negeri Kesambi
4. SD Negeri Warukulon
5. SD Negeri Waruwetan
BAB I
PENDAHULUAN
A. LATAR BELAKANG
Sebagaimana kita ketahui bahwa tujuan Pendidikan Nasional seperti yang tercantum dalam TAP MPR Nomor 11 / MPR / 1993 adalah untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia yaitu manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berbudi pekerti luhur, berkepribadian, bekerja keras, tangguh, bertanggung jawab, mandiri, cerdas dan terampil serta sehat jasmani dan rohani.
Mengacu kepada tujuan sebagaimana tercantum dalam TAP MPR Nomor 11 tersebut di atas maka Gugus Sekolah Dasar 01 Kecamatan Pucuk Kabupaten Lamongan berupaya melakukan berbagai usaha untuk meningkatkan mutu personil atau meningkatkan Sumber Daya Manusia pengelolah pendidikan. Karena untuk meningkatkan mutu pendidikan dasar jelas menuntut peningkatan kemampuan guru secara profesional agar dapat mencapai hasil KBM yang optimal. Selain itu juga ada peningkatan kemampuan secara struktural maupun inisiatif guru itu sendiri.
Seperti kita ketahui bersama di Sekolah Dasar masih berlaku guru kelas, sehingga tugas itu secara otomatis adalah tugas yang sangat berat karena guru harus harus bertindak sebagai akselator dan transformator penyampai materi yang baik bagi anak didiknya. Agar upaya untuk meningkatkan kemampuan guru dapat berjalan baik, maka perlu adanya Kelompok Kerja Kepala Sekolah (KKKS). Kelompok kerja ini berfungsi sebagai wadah pembinaan profesional bagi kepala sekolah.
Kondisi tenaga kependidikan di Sekolah Dasar saat ini masih memerlukan upaya pembinaan dan peningkatan melalui pemberian bantuan profesional. Seiring cepat dan derasnya laju perkembangan serta kemajuan di bidang Ilmu Pengetahuan dan Teknologi. Gugus Sekolah Dasar 01 Kecamatan Pucuk ini dapat berjalan dengan baik, maka disusunlah PROGRAM KERJA ini.
B. DASAR HUKUM
Dasar Hukum Pembentukan Gugus 01 ini antara lain :
1. Peraturan Pemerintah Nomor 28 tahun 1990 tentang pendidikan dasar pasal 13.
Kepala SD dari satuan pendidikan yang diselenggarakan oleh pemerintah bertanggung jawab atas penyelenggaraan kegiatan pendidikan, administrasi sekolah, pembinaan guru dan tenaga kependidikan lainnya dan pendayagunaan sarana dan prasarana.
2. Peratruran Pemerintah Nomor 28 tahun 1992 tentang Tenaga Kependidikan.
a. Pasal 29
Pengelola Sistem Pendidikan Nasional berkenan dengan sistem pengembangan profesioanal tenaga kependidikan pada setiap cabang ilmu pengetahuan.
b. Pasal 30.
Pengelolaan satuan kependidikan yang bertanggung jawab atas pemberian kesempatan kepada tenaga kependidikan yang bekerja di satuan pendidikan yang bersangkutan untuk mengembangkan kemampuan profesional masing-masing.
3. Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Nomor 0487/U/ 1982 tentang SD.
Pasal 28
Kepala SD bertanggung jawab atas :
1) Penyelenggaraa Kegiatan Kependidikan, meliputi :
a. Penyusunan Program Kerja
b. Pengaturan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) serta bimbingan dan penyuluhan.
c. Penyusunan Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Sekolah
d. Pendayagunaan buku perpustakaan sekolah.
2) Pembinaan Siswa
3) Pelaksanaan Bimbingan dan Penyuluhan bagi guru
4) Pembinaan Tenaga Kependidikan lainnya
5) Penyelenggaraan Administrasi Sekolah
6) Pemanfaatan dan pemeliharaan sarana dan prasarana
7) Pelaksanaan hubungan sekolah dengan lingkungan, orang tua dan atau masyarakat.
8) Pelaporan Pelaksanaan Pendidikan
C. MAKSUD DAN TUJUAN
Program Kerja ini disusun dengan maksud dan tujuan :
Sebagai pedoman bagi KKKS Gugus Sekolah Dasar 01 Kecamatan Pucuk dalam melaksanakan tugas, meningkatkan kerja sama antar sekolah (Guru Kepala Sekolah) dalam rangka untuk meningkatkan mutu pendidikan melalui Sistem Pembinaan Profesional Cara Belajar Siswa Aktif (CBSA)
D. RUANG LINGKUP
Mengingat fasilitas, tenaga dan waktu yang sangat terbatas, maka ruang lingkup program kerja ini hanya menyangkut kegiatan-kegiatan di wilayah Gugus Sekolah Dasar 01 Kecamatan Pucuk dan hanya yang pokok-pokok saja, adapun untuk lain-lain yang tidak tercantum dalam program ini akan dilaksanakan sesuai dengan petunjuk dari pembinaan guru.
E. GUGUS SEKOLAH
Gugus sekolah adalah sekumpulan kelompok sekolah yang terdiri dari 4 sampai 8 SD, dengan tujuan serta semangat untuk maju bersama dalam meningkatkan mutu pendidikan melalui Sistem Pembinaan Profesional Cara Belajar Siswa Aktif (SPP CBSA)
F. PUSAT KEGIATAN GURU (PKG)
PKG merupakan pusat Kegiatan bagi Guru-Guru.
Fungsi PKG adalah :
1. Upaya meningkatkan kemampuan profesional para guru.
2. Merupakan wadah penularan / penyebaran ide / gagasan baru
3. Upaya bagi penemuan-penemuan konsep baru.
4. Tempat untuk melakukan eksperimen-eksperimen dalam pendidikan.
G. KELOMPOK KERJA KEPALA SEKOLAH (KKKS)
Kelompok Kerja Kepala sekolah adalah :
1. Salah satu wadah kegiatan untuk meningkatkan kemampuan profesional Kepala Sekolah.
2. Wadah untuk meningkatkan koordinasi antar sekolah untuk menyatukan gerak dan langkah.
3. Penghubung antara para guru dan penilik TK/SD atau pembinaan-pembinaan lainnya.
4. Tempat menularkan atau menyebarkan gagasan-gagasan baru.
5. Tempat menerima dan menyampaikan informasi baru agar cepat diketahui oleh Kepala Sekolah.
6. Tempat menampung dan memecahkan masalah yang belum tuntas dari Kelompok Kerja Guru (KKG)
7. Bengkel kerja kepala sekolah.
KKKS diperlukan untuk :
1. Membantu menyelesaikan masalah yang belum dapat diselesaikan di sekolah.
2. Mengembangkan dan menyebarluaskan hal-hal baru yang berhubungan dengan tugas Kepala Sekolah.
3. Meningkatkan rasa percaya diri dengan berperan secara aktif dalam kegiatan-kegiatan diskusi.
4. Meningkatkan serta mengembangkan rasa kebersamaan, kekeluargaan, rasa senasib dan seperjuangan.
5. Berperan secara aktif dalam upaya meningkatkan mutu kependidikan di sekolah sendiri maupun di sekolah lain.
6. Melalui forum KKKS pengetahuan dan kemampuan akan meningkat.
SUSUNAN PENGURUS GUGUS SEKOLAH 01
KECAMATAN PUCUK
MASA BHAKTI 2010 – 2013
Pembina Administrasi Pembina Teknis Ketua Sekretaris Bendahara Tutor Inti Anggota Pemandu Bidang Studi 1. PKn 2. Pendidikan Agama 3. Bahasa Indonesia 4. Matematika 5. IPA 6. IPS 7. Kertakes 8. Penjasorkes 9. Bahasa Jawa 10. Bahasa Inggris Pemandu Guru Kelas 1. Kelas I 2. Kelas II 3. Kelas III 4. Kelas IV 5. Kelas V 6. Kelas VI | : KEPALA UPT DINAS PENDIDIKAN KEC. PUCUK : Pengawas TK/SD/ Kecamatan Pucuk : Drs. Mahmud Yuni : Kariadi Wiono,S.Pd. : Hj. Tatik S. : Moh. Kohar,S.Pd. : 1. Suparno 2. H. Wardji,S.Pd. 3. Sutono,S.Pd.M.Pd. : Ali Effendi,S.Pd. :Kasbullah,S.Pd.I. : Nur Hamidah,S.Pd. : Drs. Timan,M.Pd. : Moh. Kohar,S.Pd. : Moh. Mufid : Munipah,S.Pd. : Siti Sumarmi,S.pd. : A. Busri : Fariha Luthfi Dahliana,S.Pd.SD. : Hajar Zaida,S.pd. : Tri W : Nurziak,S.Pd. : Drs. Sukiman : Syamsul Ma’arif,S.pd. : Drs. Timan,M.Pd. |
Ditetapkan di : Wanar
Pada Tanggal : 19 Januari 2010
Kepala Sekolah
Selaku Ketua Gugus Sekolah 01
Drs. Mahmud Yuni
NIP.19540531 197703 1 003
SUSUNAN PENGURUS KELOMPOK KERJA KEPALA SEKOLAH (KKKS)
GUGUS SEKOLAH 01 KECAMATAN PUCUK
MASA BHAKTI 2010 – 2013
Pembina : 1. KEPALA UPT DINAS PENDIDIKAN KEC. PUCUK
2. Pengawas TK/SD Kecamatan Pucuk
Ketua : Drs. Mahmud Yuni
Sekretaris : Suparno,S.Pd.
Bendahara : Hj. Tatik Setyowati
Anggota : Sutono,S.Pd.M.Pd.
Tutor / Koordinator
Bidang Studi : H. Wardji,S.Pd.I.
Pembantu : 1. Moh. Kohar,S.Pd.
2. Siti Sumarmi,S.Pd.
3. Kasbullah,S.Pd.I.
4. Mahmud,S.Pd.I.
5. Kariadi wiono,S.Pd.
6. Moh. Mufid
7. Syamsul Ma’arif,S.Pd.
8. Hajar Zaida,S.Pd.
9. Nur hamidah,S.Pd.
10. Kasmiadi,S.Pd.
11. Misbahul Munir,S.Pd.
12. Zunaidi Abdillah,A.Ma.
13. Nurhayati
14. Sudaryati
Ditetapkan di : Wanar
Pada Tanggal : 19 Januari 2010
Kepala Sekolah
Selaku Ketua Gugus Sekolah 01
Drs. Mahmud Yuni
NIP.19540531 197703 1 003
BAB II
PENUTUP DAN HARAPAN
Alhamdulillahirobbil Alamin, akhirnya PROGRAM KERJA Gugus Sekolah 01 Kecamatan Pucuk telah dapat kami susun, meskipun “Program Kerja” yang kami buat ini hanya sederhana dan masih jauh dari yang dapat dikatakan sempurna, namun berharap mudah-mudahan dapat dijadikan acuan bagi anggota Gugus Sekolah 01 khususnya dan bagi gugus-gugus lain di wilayah Kecamatan Pucuk umumnya. Untuk bersama-sama melakukan upaya meningkatkan mutu pendidikan dan mutu sumber daya manusia dalam hal ini adalah tenaga kependidikan, dalam hal ini guru merupakan ujung tombak terdepan bagi keberhasilan pelaksanaan kegiatan belajar mengajar yang ada di sekolah.
Mengingat begitu penting dan sentralnya peran guru dalam peningkatan “Mutu Pendidikan Nasional”, maka kami menghimbau dan mengajak semua tenaga kependidikan (Guru) untuk selalu meningkatkan kemampuan dan profesionalisme dalam mengajar dan mendidik putra putri kita.
Kami menyadari dengan sepenuhnya bahwa “Program Kerja” yang kami susun ini masih banyak kekurangan dan kelemahan-kelemahannya, untuk itulah saran-saran dan masukan dari semua pihak sangat kami harap dan nantikan, terutama saran, bimbingan dan petunjuk yang selalu kami tunggu, agar pelaksanaan kegiatan “Gugus Sekolah 01” Kecamatan Pucuk ini dapat berjalan sesuai dengan harapan para pengelola pendidikan dan semoga di waktu-waktu mendatang kami dapat menyusun PROGRAM KERJA yang lebih baik lagi. Semoga Allah SWT selalu melimpahkan rahmat-Nya kepada kita dan selalu meridloi usaha kita bersama. Amin
Wanar, 20 Januari 2010
Kepala SDN Wanar
Selaku Ketua Gugus Sekolah 01
Drs. Mahmud Yuni
NIP.19540531 197703 1 003
MEKANISME KERJA
1. Bulan Juli Minggu I : …………………………… Minggu II :……………………………. Minggu III : …………………………… Minggu IV : ……………………………. Minggu V : ……………………………. 2. Bulan Agustus Minggu I : ……………………………. Minggu II : ……………………………. Minggu III : ……………………………. Minggu IV : ……………………………. Minggu V : ……………………………. 3. Bulan September Minggu I : ……………………………. Minggu II : ……………………………. Minggu III : ……………………………. Minggu IV : ……………………………. Minggu V : ……………………………. 4. Bulan Oktober Minggu I : ……………………………. Minggu II : ……………………………. Minggu III : ……………………………. Minggu IV : ……………………………. Minggu V : ……………………………. 5. Bulan Nopember Minggu I : ……………………………. Minggu II : ……………………………. Minggu III : ……………………………. Minggu IV : ……………………………. Minggu V : ……………………………. 6. Bulan Desember Minggu I : ……………………………. Minggu II : ……………………………. Minggu III : ……………………………. Minggu IV : ……………………………. Minggu V : ……………………………. Bulan Januari 7. Minggu I : ……………………………. Minggu II : ……………………………. Minggu III : ……………………………. Minggu IV : ……………………………. Minggu V : ……………………………. 8. Bulan Pebruari Minggu I : ……………………………. Minggu II : ……………………………. Minggu III : ……………………………. Minggu IV : ……………………………. Minggu V : ……………………………. 9. Bulan Maret Minggu I : ……………………………. Minggu II : ……………………………. Minggu III : ……………………………. Minggu IV : ……………………………. Minggu V : ……………………………. 10. Bulan April Minggu I : ……………………………. Minggu II : ……………………………. Minggu III : ……………………………. Minggu IV : ……………………………. Minggu V : ……………………………. 11. Bulan Mei Minggu I : ……………………………. Minggu II : ……………………………. Minggu III : ……………………………. Minggu IV : ……………………………. Minggu V : ……………………………. 12. Bulan Juni Minggu I : ……………………………. Minggu II : ……………………………. Minggu III : ……………………………. Minggu IV : ……………………………. Minggu V : ……………………………. | ……………………………. ……………………………. ……………………………. ……………………………. ……………………………. ……………………………. ……………………………. ……………………………. ……………………………. ……………………………. ……………………………. ……………………………. |